Payakumbuh, 19 November 2016
Kekompakan PN. Padang Panjang, PN. Batusangkar, PN. Tanjung Pati dan PN. Payakumbuh dari Wilayah III, membuat lapangan Tenis Indoor Kubu Gadang Payakumbuh, menjadi saksi bisu akan kesuksesan pelaksanaan Pertandingan Tennis KPT Padang CUP Putaran IV, yang diadakan pada hari Sabtu, tanggal 19 November 2016.
Pembukaan kegiatan tersebut di awali dengan tari “pasambahan” yang mendapat tepuk tangan yang riuh dan decak kagum dari seluruh kontingen dan tamu undangan yang hadir dari seluruh Pengadilan Negeri se-wilayah hukum PT. Padang dan unsur FORKOMPIMDA Kota Payakumbuh yaitu Ketua DPRD Payakumbuh Yendri Bodra Dt. Parmato Alam, Kapolres AKBP Kuswoto, SIK dan Asisten II Sektariat Daerah Kota Payakumbuh mewakili Plt. Walikota Payakumbuh.

TARI PASAMBAHAN
PTWP Peradilan Umum Sumatera Barat ini diikuti empat Wilayah yang terdiri dari Wilayah I yaitu PT Padang, PN Padang, PN Pariaman dan PN Painan, untuk wilayah II yaitu PN Bukittinggi, PN Lubuk Basung, PN Lubuk Sikaping dan PN Pasaman barat, untuk wilayah III selaku tuan rumah terdiri dari PN Payakumbuh, PN Padang Panjang, PN Batu Sangkar dan PN Tanjung Pati, sedangkan untuk wilayah IV terdiri dari PN Solok, PN Sawahlunto, PN Muaro dan PN Kotobaru.
Ketua PN. Payakumbuh Efendi, SH, selaku Ketua Panitia dalam laporannya mengucapkan selamat datang di Kota Payakumbuh kepada seluruh kontingen dan tamu undangan serta ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga kegiatan Pertandingan Tennis KPT Padang CUP Putaran IV di Wilayah III bisa terselenggara dengan baik dan mohon maaf atas segala kekurang sempurnaan.
